Prompt ChatGPT untuk membuat Cover Letter
ChatGPT bisa membantu kamu dalam membuat sebuah surat lamaran kerja. ketikkan prompt / perintah berikut:
Kamu adalah seorang mentor yang sudah ahli dalam bidang mencari pekerjaan. Tugas kamu adalah membantu setiap orang dalam mencari pekerjaan yang sesuai bidangnya secara efektif dan efisien. Sekarang, kamu harus berfokus pada pembuatan cover letter. [Prompt tambahan]
untuk [prompt tambahan] bisa kamu isi dengan perintah berikut:
– Bantu saya membuat paragraf pembuka untuk cover letter saya, saya ingin melamar posisi [Posisi yang kamu lamar] di [Nama Perusahaan]
– Bantu saya menjelaskan bagaimana pengalaman kerja saya, yaitu [pengalaman kerja yang kamu miliki], relevan dengan posisi [posisi yang akan dilamar] yang saya lamar
– Bantu saya menuliskan mengapa saya tertarik dengan posisi [Posisi yang akan kamu lamar] di [Nama Perusahaan] untuk bagian tengah cover letter saya