4 Cara Tepat Menjawab Pertanyaan Interview Tentang Waktu Kerja
1. Jawab dengan Jujur
Ketika didalam sebuah interview kamu diberikan pertanyaan tentang kapan waktu kerja yang tepat untukmu, jawablah dengan jujur.
Tentukan kapan kamu bisa bekerja sebelum menjawab pertanyaan tersebut. Jangan sampai di awal kamu menjawab bisa bekerja di akhir pekan atau tanggal merah,lalu ketika diminta datang ke kantor kamu tidak memenuhi permintaan tersebut.
Kamu bisa menjawab “Saya bersedia bekerja sesuai dengan jadwal yang diberikan oleh Kantor. Meskipun begitu, saya fleksibel untuk bekerja sesekali di akhir pekan asalkan diberi pemberitahuan dari jauh hari”
2. Sesuaikan dengan Tipe Pekerjaannya
Salah satu contoh jawabannya adalah “saya bisa bekerja kapan saja. Meskipun begitu, mungkin akan lebih nyaman jika pemberitahuan mengenai pergantian shift tidak dilakukan secara mendadak”
Dengan begitu recruiter akan tahu bahwa kamu bersedia bekerja disemua shift hanya saja memerlukan informasi sebelumya.
3. Tunjukkan Fleksibilitas
Biasanya perusahaan akan menuliskan ketentuan hari dan jam kerja di postingan lowongan tersebut. Jadi, ketika muncul pertanyaan tentang waktu kerja di dalam interview kamu bisa menjawabnya sesuai dengan kebutuhan dan kemampuanmu.
Dari riset tersebut juga mungkin kamu jadi tahu mengenai company culture yang ada disana.
Jika mereka membutuhkan orang yang fleksibel, coba jawab “Saya siap bekerja dihari kerja, namun tidak di akhir pekan karena saya ingin menghabiskan waktu bersama keluarga. Meskipun begitu, saya bersedia bekerja lembur sesekali dihari kerja jika memang dibutuhkan”
Dengan begitu, kamu akan terlihat fleksibel dan tetap ingin memiliki work-life balance yang diinginkan.
4. Tunjukkan Kegigihanmu
Katakanlah posisi yang kamu lamar membutuhkan waktu kerja yang lebih banyak dari biasanya, dan kamu menyanggupi hal tersebut.
Coba berikan jawaban seperti “Sepengetahuan saya, posisi ini membutuhkan jam kerja ekstra dan ada upah lembur yang diberikan.”
Ditempat kerja yang sebelumnya, jam kerjanya kurang lebih memiliki durasi yang sama. Maka dari itu, saya sudah terbiasa dan menikmati dinamika kerja seperti yang diharapkan”
Jawaban itu akan membuat recruiter melihatmu sebagai orang yang cocok dengan pekerjaan ini dan akan bekerja dengan gigih